Dari titel/judul dapat diketahui bahwa statistik deskripsi frekuensi merupakan statistik deskripsi yang menggambarkan data dalam bentuk kuantitatif yang tidak menyertakan pengambilan keputusan melalui hipotesis. Statiktik deskripsi frekuensi digunakan untuk :
- Mengetahui frekuensi setiap variabel data
- Mengetahui distribusi respons dari setiap responden (misal : setuju, tidak setuju,dan lain-lain)
Sebuah pusat perbelanjaan sedang melakukan riset untuk mengealuasi tingkat kepuasan pengunjung terhadap pelayanan kasir di pusat pembelanjaan tersebut. Diambil 50 responden dan diminta menjawab pertanyaan yang diajukan.
Langkah-langkah Analisis :- Pilih Analyse, Descriptive Statistics, Frequencies
- Masukan variabel yang akan dianalisis ke dalam kotak variable(s)
- Klik Continue kemudian OK
![]() |
Tabel Validasi Input Data |
Tabel statistic digunakan untuk memvalidasi apakah terdapat data yang tidak diisi oleh responden (missing value). Berdasarkan tabel di atas, diketahui bahwa tidak terdapat missing value. Hal ini dapat dilihat dari row missing yang menunjukkan nilai nol untuk semua kolom (variabel).
Tabel jenis kelamin menunjukkan bahwa dari 50 responden, terdapat 25 responden laki-laki dan 25 responden wanita yang berpartispasi dalam survei.
Tabel pelayanan kasir menerangkan distribusi frekuensi sikap responden terhadap pelayanan kasir. Terlihat bahwa dari 50 responden ,5 orang (10%) menunjukkan sikap sangat puas, 12 responden (24%) puas, 10 responden (20%) cukup puas, 16 responden (32%) tidak puas dan 7 responden (14%) sangat tidak puas).
Apabila ditampilkan dalam Bar Chart seperti terlihat di bawah ini.
![]() |
Grafik Frekuensi Jenis Kelamin |
![]() |
Grafik Sikap Responden Terhadap Pelayanan Kasir |
Baca juga :
Referensi :
Antonius,R.(2003).Interpreting Quantitative Data Wit SPSS.London New York: Sage Publications
Morgan,G.A et al.(2004).SPSS for Introductionary Statistics: Use and Interpretation 2nd.New Jersey London: Lawrence Erlbaum Associates
Rajathi,A and Chandran,P.(2006).SPSS for You.Chidambaram: MJP Publisher
Yamin,S dan Kurniawan,H.(2009). SPSS Complete :Teknik Analisis Statistik Terlengkap dengan Sofware SPSS.Jakarta : Salemba Infotek
1 komentar:
Makasih pencerahannya
Bagi yang memiliki online shop dan ingin membuat website toko online lengkap, desain menarik, gratis penyebaran, SEO, Backlink, agar usaha nya mudah ditemukan banyak pembeli di internet, sehingga bisa meningkatkan penjualan, klik ya : www.jasabuattokoonline.com
Medium : Jasa Pembuatan Website Toko Online - Tokopedia : Jasa Website Toko Online dan Website Toko Online Murah - Facebook : Jasa Pembuatan Toko Online
www.jilbabterbaru.my.id
Posting Komentar